Kuttab Imam Asy-Syafii

Terwujudnya Generasi Qurani yang berkarakter islami & berakhlakul karimah

tentang kami

mencerdaskan anak bangsa dalam bernegara dan beragama

Kuttab Imam asy-Syafi’í berdiri sejak tahun 2018 di bawah Yayasan Ibnu Unib yang didirikan oleh Ustadz Abu Rufaydah Endang Hermawan, Lc. MA dan Ustadz Miftahul Khairi. Pada awalnya Kuttab Imam asy-Syafi’i atau yang dingkat KIS didirikan untuk anak-anak asatidz yang mengajar di Ma’had Uhud al-Islamy dan sekitarnya. Untuk jenjang usia anak 5-12 tahun atau setara dengan TK-B sampai SD.

Kurikulum Kuttab Imam Asy-Syafi’i

Ikrar

Terdiri dari hadits, doá, fiqh, aqidah, Bahasa arab, adab dan akhlak. Membahas tentang keseharian anak muslim dari bangun tidur sampai tidur yang disesuaikan dengan jenjang usia.

Al-Qur’an

Terdiri dari  kemampuan Qiraáh (membaca), Kitabah (Menulis), Tahsinut Tilawah (Kecakapan membaca) dan Tahfidhul Qurán minimal menguasai 5 juz al-Quran dari Juz 28, 29, 30 dan Juz 1-2 Surat al-Baqorah.

Iman

terdiri dari 4 bahasan, Pertama tentang binatang dalam al-Qurán untuk tingkat Kuttab Dasar 1, Kedua tentang Alam untuk Kuttab Dasar 2, Ketiga tentang Manusia untuk Kuttab Dasar 3 dan Keempat Tadabbur Juz Amma untuk Kuttab Lanjutan 1-4.

Keluarga besar kuttab imam asy-syafi’i

Semuanya Belajar

Tidak hanya Santri yang belajar, tapi Orang Tua dan semua tim yang terlibat di Kuttab Imam Asy-Syafii terus belajar mengupgrade keilmuannya

Tenaga Pengajar

Ustadz Endang Hermawan, Lc. MA.

Kepala Kuttab

Ustadz Miftahul Khairi

Wakil Kepala Kuttab -Kurikulum Qur’an

Ustadzah Rahmi Rahmawati, S. pd.

Wakil Kepala Kuttab -Kurikulum Iman

Apa Kata Orang Tua

Testimoni

Saya memilik menyekolahkan anak saya di Kuttab Imam asy-Syafii karena diajarkan tentang agama yang sesuai al-Qurán dan As Sunnah dengan bimbingan para asatidz yang menguasai dibidangnya. Apalagi di Kuttab lebih mengutamakan ilmu agamanya dibandingkan dengan ilmu umumnya.

Abu M Edmar Ali

Saya menyekolahkan anak saya di Kuttab Imam asy Syafii karena anak-anak diajarkan terlebih dahulu adab sebelum ilmu. Terutama adab kepada Allah, Nabi-Nya dan kepada orang tua. Perbedaan Kuttab lembaga lain yaitu fokus pada akhlaknya.

Ustadz Syamsi Falahuddin, S. Pd

Kuttab Imam asy-Syafii punya kredibilitas dan hasil didikan yang baik untuk anak-anak terutama di zaman seperti ini. Apalagi mengacu kepada apa yang dicontohkan oleh Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam terutama meneladani akhlaknya Nabi.

Abu Dziaul Haq Riswan

Alasan ana menyekolahkan anak ana di Kuttab Imam asy Syafii karena kurikulumnya mengacu kepada al-Qurán dan As Sunnah sesuai pemahaman salafush shalih.

Abu Khansa F Abdillah

Karena muatan pendidikan agamanya lebih besar dibandingkan dengan muatan umumnya. Dan yang pertama kali yang diajarkan yaitu bagaimana si anak itu fokus belajar menerima ilmu yang akan disampaikan oleh pengajar.

Ustadz Mulkan Fathurrohman, S. Pd

Yang menarik dari Kuttab Imam asy-Syafii yaitu bagaimana mengajarkan anak sesuai dengan urutan dan tahapan pendidikan anak. Apalagi urutan dalam belajar dengan memulai adab, fokus dan iman. Sangat menarik untuk dipublikasikan ke masyarakat.

Abu Syaima

lihat aktivitas kami

Tonton Video Kami

Kuttab Imam Asy-Syafi’i updates

ARTIKEL PENDIDIKAN ANAK

SEBERAPA PENTING PENDIDIKAN ANAK DI RUMAH

SEBERAPA PENTING PENDIDIKAN ANAK DI RUMAH Oleh Abu Rufaydah Jika rumah, sekolah dan masyarakat merupakan pilar-pilar pendidikan dasar, maka rumah …

MUSABAQOH HIFDHUL QUR’AN (MHQ)

MUSABAQOH HIFDHUL QUR’AN (MHQ) Musabaqoh Hifdhil Qur’an atau yang disingkat MHQ adalah salah satu program perlombaan yang diselenggarakan dua tahun …

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) 2024/2025

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB)Kuttab Imam Asy-Syafii Cipanas dan CianjurTahun Ajaran 2024/2025 PROGRAM UNGGULAN ✍ Tahfidh KEUNGGULAN✍ Pengajar Hafidh Qur’an✍ …

Galeri Kuttab Imam Asy-Syafi’i

Galeri

Loading